Pengumuman Seleksi Administrasi dan Deklarasi Politik Damai

Rabu, (10/10) Panitia Pemilihan Kepala Desa Rembul Mengadakan Rapat Pengumuman Seleksi Administrasi Bakal Calon Kepala Desa Rembul di Pendopo Balai Desa Rembul.

Rapat yang Dihadiri Oleh Panitia Pemilihan Kepala Desa dan Pengawas itu  Dijadwalkan Dilangsungkan Pukul 14.00 WIB Itu Mundur 1 Jam Karena Peserta Rapat Banyak yang Belum Hadir.

“Saya Harap Panwas Menegur Kami, Para panitia Ketika Kami Melakukan Kesalahan Karena Kami Siap Secara Profesional Dalam Tahapan yang Kami Laksanakan” Ujar Puji Harsono, Selaku Ketua Panitia

Untuk Desa Rembul Sendiri hanya akan ada 2 tahapan Seleksi, Yaitu Seleksi Administrasi dan Seleksi Kesehatan, Hal itu Dikarenakan Di Desa Rembul Tidak lebih Dari 5 Calon Kepala Desa. Untuk Seleksi Kesehatan Sendiri Akan diadakan 2 hari yaitu Tanggal 19-20 Oktober Di RSUD Ashari Pemalang.

Simpatisan masing-masing Calon Pun diharapkan Untuk Mengecek apakah Sudah Terdaftar atau belum “Saya menghimbau Para Panwas Harus Selalu Siaga, Karena Suasana Mulai Menghangat di Desa Rembul Jika ada hal yang memicu keresahan Warga Panwas Harus Segera Bergerak“ Ujar Edi Siswanto Selaku Ketua BPD

“Pada Kesempatan Kali ini saya Mengumumkan Bahwa Ketiga Calon Lolos Seleksi Administrasi dan Dapat Mengikuti Seleksi Berikutnya yaitu Tes Kesehatan Di RSUD M Ashari Pemalang, dan Saya Berharap Agar Ketiga Calon Bisa Berangkat Bersama-sama” Tambah Ketua Panitia

Ketua Panitia, Ketua Panwas, Ketua BPD dan Ketiga Calon Mendeklarasikan Politik Damai

Selain Mengumumkan Hasil Seleksi Administrasi Panitia, Panwas, BPD dan Ketiga Calon Juga Mendeklarasikan Politik Damai, dan Ketiga Calon Pun Menghimbau Agar para Simpatisan Agar Tidak melakukan perbuatan-perbuatan yang dapat Meresahkan khalayak Ramai dan Tidak Saling Menjatuhkan Calon yang Tidak Didukung dan Saling lempar Ujaran Kebencian Baik Di Dunia Maya maupun Didunia nyata. (Krisna Aji-Admin Desa)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *